[HK Trip] Day 1 - Ngong Ping & City Gate Outlet


Hi Semua,
Welcome back to my blog!
Kali ini saya mau share pengalaman saya selama mengunjungi Hongkong & Macau bulan July lalu. Pesawat kami mendarat sekitar pukul 2 siang, saat itu kami langsung mencari simcard. Untuk simcard yang digunakan adalah i-Sim. i-Sim ini tidak hanya bisa digunakan di Hongkong, tetapi di negara-negara asia lainnya, salah satunya adalah Singapore. Untuk detail lebih jelasnya, bisa klik logo i-Sim dibawah ini.

i-Sim Data Card

Kerena saya beli dua, kami mendapatkan harga 89 HKD untuk kedua simcard, dan valid untuk 7 hari. Ada pilihan 7 hari, ataupun sebulan. Penggunaan i-Sim ini sangat unik sekali. Pertama kita mendownload applikasi i-Sim di Handphone kita, Data yang kita dapatkan adalah unlimited, selama kita membuka ads yang ada di applikasi i-Sim. Jadi untuk mendapatkan Quota, ya dengan membuka ads yang ada. Cukup praktis, walau membuat baterai boros. Saran saya saat pertama aktif, langsung kumpulkan quota, jadi bisa digunakan seharian. 

City Gate Outlet
Dari Hong Kong International Airport ambil Bus dengan rute: S1, S64 (3.5 HKD)

Setelah urusan simcard sudah selesai, kami langsung mencari bus S1 untuk menuju ke City Gate Outlet. City Gate Outlet ini juga nyambung dengan MTR from Tung Chung Station. Setelah sampai, kami langsung menyewa loker untuk menaruh koper kami. Setelah koper dititipkan, kami langsung menuju ke Ngong Ping dengan Cable Car. Untuk Loker service-nya bisa cek di link ini. Penitipan loker seharga 10-20 HKD tergantung jam pemakaian.

Ngong Ping Cable Car
Believe me, lebih baik membeli paket-paket yang sudah ada di Internet sebelumnya, karena harga yang ditawarkan lebih murah. Saya terpaksa beli langsung di tempat, karena awalnya tidak yakin kalau sempat ke Ngong Ping ini. Saran saya adalah memilih yang Crystal Cabin.


Waktu saya datang, karena sudah jam 4 sore, jadi lebih sepi, dan 1 Cabin jadi milik kami sendiri. Ini adalah bentuk Crystal Cabin-nya. Tidak antri juga. Jangan mengikuti jam ini, kalau kalian mau naik ke Big Buddha.


Ini pemandangan yang dapat dinikmati selama di Cable Car, menurut saya sangat worth sekali, karena sangat panjang sekali, ada sekitar 10 menit lebih selama diatas.


Bawahnya benar-benar clear, jadi bisa sambil liat pemandangan, dan ada jalur untuk berjalan kaki juga.


Pemandangan lain selama di Cable Car.


Perlu diperhatikan bahwa Ngong Ping ini tutup jam 6 sore, jadi kami langsung saja berjalan ke arah Big Buddha. 


Di Ngong Ping village ini juga terdapat berbagai restoran, dan juga ada seven eleven.


Ada salah satu toko yang menjual maneki neko, dan disebelahnya ada patung maneki neko dengan ukuran jumbo.



Big Buddha 


Sayangnya karena sudah mau tutup, jadi kami tidak diberikan ijin untuk naik keatas, tapi paman-nya sangat baik sekali, kami diperbolehkan masuk untuk foto dari bawah.


Keren sekali, kalau ada kesempatan lain, mau sekali untuk naik keatas.


Juga ada Po Lin Monastery yang beatapkan orange. Letaknya bersebrangan dengan Big Buddha.


Anjing disini ukurannya besar sekali, dan ada banyak. Ini ada salah satu anjing, yang difoto malah berpose seperti ini. Tidak galak sama sekali.


Akhirnya bisa cobain The famous Taiwan Chun Cui He/ Just Drink - Green Milk Tea. Botolnya unik sih, jadi tertarik beli karena botolnya. :P


Setelah jam menunjukkan pukul 17.45 kami bergegas untuk kembali ke City Gate Outlet. Beruntung kami memilih Crystal Cabin, karena antriannya sedikit, dan tetap di prioritaskan private cabin. Jika lihat yang Cabin biasa, antriannya panjang sekali, dan harus sharing dengan pengunjung lain.

City Gate Outlet seperti Mall biasa, hanya saja memang banyak barang branded yang ditawarkan dengan harga murah. Karena saya sudah cek beberapa harga barang seperti sneaker Adidas, di City Gate ini bisa didapatkan dengan harga 300 HKD, dibandingkan di outlet di kota, harganya menjadi normal sekitar 600 HKD. Selain Adidas juga ada Puma, New Balance, Levi's, Kate Spade, etc. 

Kami tidak sengaja menyebrang ke Fu Tung Plaza, dan menemukan 1 restaurant, tidak tau namanya, dan tidak bisa baca. Mungkin ada yang bisa translate kan namanya?


Disini jual Mie Wanton, Kuotie, dan juga Milk tea. Akhirnya kami hanya memesan 1 porsi isi 10 wanton + clear soup, dan 1 porsi isi 10 kuotie.


Rasanya sih enak banget. Mungkin karna pork juga, dan belum makan seharian kecuali makan siang dari pesawat. Tapi serius, ini enak banget. 


Ini adalah foto Kuotie-nya. Kulitnya krispy, dan isi dagingnya banyak. Super recommended.


Makannya sambil dicelup sambelnya. Sambelnya juga gak kalah enak, rasanya pengen take-away ke Indonesia.


Ini adalah total-nya, untuk nama menunya, lagi-lagi tidak tau, karena hanya main nunjuk gambar, dan orangnya pun tidak bisa bahasa inggris, jadi pesan pakai bahasa isyarat. :')


This is my mom, jadi photo-bomb pas mau foto latarnya


Ini peta Citygate Tung Chung, bisa terlihat juga Ngong Ping yang terletak dibawahnya, dan Airport disebelah kiri:

Semoga Post saya bisa bantu teman-teman yang mau berkunjung ke Hongkong, terutama Ngong Ping & City Gate Outlet ya.
Jika ada pertanyaan yang ingin ditanyakan dapat langsung comment di post ini. 

Comments

Popular posts from this blog

Mencari Perlengkapan Winter di Jakarta

[Australia] Cara Mengurus Visa Australia - 2016

Apply Online Visa Australia - ImmiAccount (Indonesia)