[Jakarta] Ragam Cita Rasa Masakan Kalimantan
Dalam rangka untuk memperingati perayaan ke-53 Hotel Indonesia Kempinski Jakarta, bersamaan dengan kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-70, Hotel Indonesia Kempinski Jakarta mengajak kita semua untuk dapat menikmati cita rasa masakan Indonesia di Signature Restaurant. Dengan tema 5 Islands in 5 weeks, kita untuk dapat menikmati makanan khas daerah yang tersebar di 5 pulau besar di Indonesia dalam waktu 5 minggu, yaitu mulai dari tanggal 5 Agustus 2015 - 8 September 2015. 5 Islands in 5 weeks ini dapat dinikmati setiap hari, untuk makan siang jam 12:00 siang sampai jam 3:00 sore, dan makan malam dari jam 6:00 sore sampai jam 10:00 malam. Signature Restaurant merupakan salah satu Restaurant Buffet yang terbaik di Jakarta. Selain masakan dalam negeri, kita pun dapat menikmati makanan dari negara lain. Signature restaurant memiliki Indoor dan Outdoor, saya sangat suka dengan dekorasi yang diberikan, pada Indoor dekorasi sangatlah elegant, ada berbagai lukis...