Itinerary Perjalanan 3D2N ke Bangkok versi @natdonuts

Hi Semua,

Di Post kali ini, saya mau share Itinerary Perjalanan selama 3 hari 2 malam ke Bangkok versi saya. Untuk teman-teman yang mau ke Bangkok juga, bisa Ikutan AirasiaGo #AAGOMakeItReal dan raih kesempatan liburan 3  Hari 2 Malam ke Bangkok bareng 1 orang teman kamu! Info lebih lengkapnya bisa cek di banner dibawah ini.


Dikarenakan saya selalu plan perjalanan paling lambat sekitar 1 bulan sebelumnya, saya selalu cek website Airasiago, karena saya lebih suka pesan tiket pesawat dan juga penginapan dalam sekali transaksi. Kenapa? Selain lebih cepat dan gak ribet, tentunya harga yang diberikan Airasiago lebih murah dibandingkan kita memesan tiket dan penginapan secara terpisah. Kedua, banyak promo yang diberikan Airasiago loh! Langsung cek di website AirasiaGo untuk deals yang sedang berjalan.

Hari Pertama 
Khao San Road àGrand Palace à Wat Pho à Wat Arun à Asiatique àMango Tango

Dari Jakarta, kita pilih penerbangan Airasia yang pagi. Penerbangan Airasia dari Jakarta (Soekarno–Hatta International Airport) ke Bangkok (Don Mueang International Airport) ada yang penerbangan langsung, dengan durasi penerbangan kurang lebih 3 jam 40 menit.

Setelah sampai, kita bisa langsung menitipkan koper kita ke tempat penginapan, dan langsung menuju ke Khao San Road. Khao San Road ini terkenal sekali sebagai daerah Tourist, karena terdapat penginapan dengan harga yang murah, dan ramai di malam hari. Kita bisa mengelilingi daerah Khao San Road ini, sambil menikmati Thai Street Food sebagai lunch kita.


Grand Palace, Wat Pho dan Wat Arun. 3 tempat ini berdekatan. Jangan lupa untuk menggunakan pakaian yang tertutup, untuk menghormati. Setelah puas mengelilingi, kita bisa langsung menuju ke Asiatique dengan Chao Phraya Express Boat, sambil menikmati pemandangan kota Bangkok.

Di Asiatique kita bisa menaiki Ferris wheel, dan terdapat berbagai macam toko menjual aksesoris, dan juga banyak restaurant. Kita bisa dinner di Asiatique sambil menikmati pemandangan lampu-lampu di Kota Bangkok. Di Asiatique juga ada salah satu cabang restaurant yang terkenal di Bangkok dengan variasi menu mangga, yaitu Manggo Tango.

Asiatique - A post shared by Natasya Tiffany (@natdonuts) on 

Hari Kedua 
Pratunam Morning Market à Central World à Siam Paragon à After You Siam Paragon à Siam Square One à MBK Center à Chocolate Ville


Untuk teman-teman yang suka belanja, terutama cewek-cewek, siapa sih yang gak senang dengan barang bagus dan juga murah? Nah, Pratunam Morning Market ini tempat yang pas sekali buat di datengin saat berkunjung ke Bangkok. Setiap Pagi di Pratunam Morning Market ini penuh dengan penjual baju maupun aksesoris, dan harganya lebih murah. Sampai ada yang bawa koper ukuran 26cm loh belanja disini.

Siangnya kita bisa ke Central World, Siam Paragon, Siam Square One, dan MBK Center. Ini adalah Mall yang lokasinya berdekatan. Bisa dijangkau dengan berjalan kaki. Di dekat Siam Paragon ini juga ada salah satu tempat dessert yang mau saya coba kunjungi, yaitu After You. Suka sekali liat foto-foto After You di Instagram, dan gak sabar untuk mencobanya saat mengunjungi Bangkok.

Sore-nya sekitar jam 4, kita pergi menuju Chocolate Ville. Chocolate Ville ini harus dijangkau dengan taxi karena lokasinya sedikit jauh dari kota. Di Chocolate Ville ini banyak sekali tempat untuk berfoto. Biaya-nya gratis, dan juga terdapat restaurant disini.


Hari Ketiga
The Breakfast Club à Chatuchak Weekend Market


Di hari ketiga ini, setelah packing dan check out dari hotel, kita bisa breakfast di The Breakfast Club yang juga merupakan salah satu tempat yang Instagenic. Lalu kita mengelilingi Chatuchak Weekend Market. Mungkin kalian bingung, kok hari ketiga cuma 2 tempat? Jangan khawatir, karena Chatuchak Market ini besar banget. Keliling di Chatuchak Market ini menyenangkan sekali, karena terbagi beberapa section, mulai dari pakaian, makanan, hingga ada binatang juga. Lucu-lucu sekali, rasanya ingin bawa pulang ke Indonesia pastinya. Di Chatuchak Market juga banyak penjual street food thailand yang pastinya enak-enak, dan murah.

Peta Chatuchak Weekend Market:
Source: http://thewayfaringsoul.com/wp-content/uploads/2016/05/chatuchak-market-bangkok-map.png

Untuk kembali ke Airport, kita juga bisa memesan transport di website atau mobile apps: AirasiaGo. Sangat praktis dan kita juga bisa memilih kendaraan-nya.

Jika kalian bingung dengan lokasi-lokasinya, saya sudah siapkan map untuk tempat-tempat yang ada di Itinerary saya, bisa cek di Google Maps dibawah ini:

*Itinerary yang saya buat, sangat direkomendasikan untuk weekend (Jumat-Minggu)

Sekian Itinerary Perjalanan 3D2N ke Bangkok versi @natdonuts, Jika teman-teman punya saran ataupun itinerary juga, boleh di share dengan comment di post ini.

Thank You AirasiaGo Make It Real ;)
#AAGOMakeItReal


Comments

Popular posts from this blog

Mencari Perlengkapan Winter di Jakarta

[HK Trip] Day 1 - Ngong Ping & City Gate Outlet

Apply Online Visa Australia - ImmiAccount (Indonesia)